Program

La Rimpu sejauh ini telah mengembangkan beberapa program sebagai berikut:

  • CEGAT

CEGAT adalah singkatan dari Care, Entrepreneurship, Green, Art, dan Tourism. Lima bidang ini merupakan medan kreatifitas dan para perempuan agen perubahan di desa untuk mengaktualisasi diri mereka, sekaligus sebagai aksi yang menggambarkan keterlibatan mereka dalam perubahan sosial di desa. Program ini merupakan tindak lanjut dari sekolah awal La Rimpu dengan agen damai di desa ditopang oleh Pemerintah Kabupaten Bima.

  • SHAKAKA

SHAKAKA singkatan dari Sharing, Kaji, Karya, merupakan forum internal pengurus dan relawan La Rimpu untuk silaturrahmi pemikiran dan curah gagasan sekaligus sebagai ajang pengembangan kapasitas personal, menyasar kepada isu-isu kepribadian, komunikasi, life skills, parenting, dan problem solving.

  • PENDAMPINGAN DESA

Pendampingan Desa merupakan program rutin dan inisiasi La Rimpu bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Bima untuk mendampingi penguatan kapasitas perempuan desa dalam bina damai, khususnya di kampung bertetangga yang terlibat konflik antarkampung, seperti di Ngali – Renda, Kalampa – Dadibou, Wora – Nangawera, dan Roi – Roka.

  • WISE INISIATIVE

Wise Initiative adalah program kolaborasi La Rimpu dengan Wahid Foundation, UN-Women dan Kedutaan Belanda untuk mendorong inisatif perempuan dalam memimpin bina damai dan memperkuat resiliensi/ketangguhan masyarakat. Program ini fokus pada pencarian dan pengembangan potensi sumberdaya manusia dan modal sosial bagi terciptanya kampung damai (peace village), yang di Bima disebut Kampo Mahawo.

Selain program-program di atas, La Rimpu juga telah menggerakkan program poembuatan Rencana Aksi Daerah Penanggulangan Ekstremisme (RAD PE) NTB. Program ini dilakukan oleh La Rimpu atas dukungan dari Asian Muslim Action Network (AMAN) Indonesia, tahun 2023. Draft RAD-PE ini telah disorongkan kepada Pemerintah Daerah Nusa Tenggara Barat untuk dihajatkan sebagai dokumen akademik bagi pembuatan peraturan daerah mengenai pencegahan kekerasan ekstremisme berbasis perempuan dan anak.

La Rimpu sejauh ini telah mengembangkan beberapa program sebagai berikut: 

  • CEGAT

CEGAT adalah singkatan dari Care, Entrepreneurship, Green, Art, dan Tourism. Lima bidang ini merupakan medan kreatifitas dan para perempuan agen perubahan di desa untuk mengaktualisasi diri mereka, sekaligus sebagai aksi yang menggambarkan keterlibatan mereka dalam perubahan sosial di desa. Program ini merupakan tindak lanjut dari sekolah awal La Rimpu dengan agen damai di desa ditopang oleh Pemerintah Kabupaten Bima.

  • SHAKAKA

SHAKAKA singkatan dari Sharing, Kaji, Karya, merupakan forum internal pengurus dan relawan La Rimpu untuk silaturrahmi pemikiran dan curah gagasan sekaligus sebagai ajang pengembangan kapasitas personal, menyasar kepada isu-isu kepribadian, komunikasi, life skills, parenting, dan problem solving.

  • PENDAMPINGAN DESA

Pendampingan Desa merupakan program rutin dan inisiasi La Rimpu bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Bima untuk mendampingi penguatan kapasitas perempuan desa dalam bina damai, khususnya di kampung bertetangga yang terlibat konflik antarkampung, seperti di Ngali – Renda, Kalampa – Dadibou, Wora – Nangawera, dan Roi – Roka.

  • WISE INISIATIVE

Wise Initiative adalah program kolaborasi La Rimpu dengan Wahid Foundation, UN-Women dan Kedutaan Besar Belanda untuk mendorong inisatif perempuan dalam memimpin bina damai dan memperkuat resiliensi/ketangguhan masyarakat. Program ini fokus pada pencarian dan pengembangan potensi sumberdaya manusia dan modal sosial bagi terciptanya kampung damai (peace village), yang di Bima disebut Kampo Mahawo.

Selain program-program di atas, La Rimpu juga telah menggerakkan program poembuatan Rencana Aksi Daerah Penanggulangan Ekstremisme (RAD PE) NTB. Program ini dilakukan oleh La Rimpu atas dukungan dari Asian Muslim Action Network (AMAN) Indonesia, tahun 2023. Draft RAD-PE ini telah disorongkan kepada Pemerintah Daerah Nusa Tenggara Barat untuk dihajatkan sebagai dokumen akademik bagi pembuatan peraturan daerah mengenai pencegahan kekerasan ekstremisme berbasis perempuan dan anak.